-->

Cara Membuat Kepiting Saus Padang Yang Lezat

Selamat datang para mama kebanggaan suami di blog ini, pada kesempatan kali ini kami berbagi  Cara Membuat Kepiting Saus Padang Yang Lezat.

Masakan mama yang enak adalah dambaan para suami. Mau suaminya makan dan tahan di rumah? Jawaban adalah Dapur Mama Fariz. 


Cara Membuat Kepiting Saus Padang Yang Lezat
A. Bahan-bahan
  • 1/2 kg kepiting
  • 2 sdm saus tiram
  • 1 sdm saus tomat
  • 2 sdm saus sambal
  • Merica bubuk
  • 1 telur ayam
  - Bumbu halus:
  • 3 bawang putih
  • 5 bawang merah
  • 5 cabai merah
  • 5 cabai setan
  • 2 cm jahe
  • 3 cm kunyit yg sudah di bakar
  • 2 kemiri
B. Cara-cara membuatnya
  1. Cuci kepiting, buang bagian belakang yg seperti segitiga d bagian bawah, lalu rebus kepiting
  2. Tumis bumbu halus sampai wangi, lalu masukkan saus tiram, saus sambal, saus tomat dan merica bubuk. Aduk aduk
  3. Lalu masukkan kepiting yang sudah di rebus tadi, aduk pelan supaya merata, beri sedikit air.
  4. Lalu masukkan dengan perlahan telur yang sudah di kocok, sambil di aduk aduk. Beri penyedap rasa dan tes rasa
  5. Masak hingga bumbu meresap dan mengental. 
  6. Angkat dan siap disajikan.
Demikian, selamat mencoba untuk menu keluarga, zikiran dan orderan.
Tag : KULINER, MASAKAN
0 Comments for "Cara Membuat Kepiting Saus Padang Yang Lezat"

Back To Top